Coba Anda jelaskanfenomena aktualisasi nilai-nilai demokrasi dan HAM dilihat dari konsep demokrasi dan HAM menurut ajaran Islam
Demokrasi dan HAM mempunyai ciri-ciri penting yaitu menjunjung tinggi
kebebasan. Di sebuah negara yang menganut prinsip demokrasi, kebebasan
dijamin oleh negara asalkan tidak bertentangan dengan undang-undang.
Salah satu penerapan kebebasan di era demokrasi ialah kemerdekaan
berpendapat melalui media massa.
Di dalam ajaran Islam, seseorang dituntut untuk memiliki etika dalam
berpendapat, misalnya berkata benar, tidak memfitnah, atau tidak
melakukan ghibah (gosip yang belum terbukti kebenarannya). Media, baik
media massa maupun media sosial berfungsi sebagai medium manusia untuk
berpendapat memberikan pendapat. Tentunya harus ada etika dalam
menggunakan media massa. Dalam Islam diajarkan bahwa manusia dilarang
untuk berghibah, bergunjing membicarakan/mengekspose aib atau kekurangan
seseorang. Karena hal itu dapat dianalogikan dengan memakan bangkai
saudaranya sendiri. Oleh karena itu, pemanfaatan media harus
dimanfaatkan sebaik-baiknya, mengambil sisi positif untuk menyebarkan
kebenaran, gagasan yang baik. Sebaliknya, jangan sampai media massa
justru digunakan untuk hal negatif seperti bergunjing, berghibah, atau
mengekspose aib.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar